Asupan Lemak Sehat yang Baik Bagi Kesehatan Tubuhmu
Siapa di sini yang kalau mendengar makanan sumber lemak sudah memiliki persepsi yang negatif duluan?. Padahal nggak semua lemak itu merugikan lho. Lemak sendiri masuk dalam kategori zat gizi makro, yaitu zat gizi yang diperlukan oleh tubuh dalam jumlah besar untuk mencukupi asupan gizi sehari-hari. Rekomendasi asupan lemak sehari adalah 20-25% dari total kalori harian kita. Lemak sendiri dibagi menjadi dua jenis, yaitu lemak jenuh dan lemak tidak jenuh. Sudah banyak riset yang membuktikan bahwa lemak tidak jenuh memiliki manfaat terhadap kesehatan jantung dan kecerdasan. Nah, kira-kira lemak tidak jenuh ada di bahan pangan apa saja ya? Artikel Dapur Umami kali ini akan mengulas tentang asupan lemak sehat yang baik bagi kesehatan tubuhmu.
Lemak sehat yang sering kita dengar di masyarakat adalah jenis lemak tidak jenuh. Lemak tidak jenuh ini memiliki banyak manfaat misalnya mencegah penyakit jantung, pemulihan saat cidera olahraga hingga membantu meningkatkan kecerdasan anak karena kandungan EPA dan DHA di dalamnya. Berikut adalah daftar makanan yang mengandung lemak sehat.
Ikan Laut
Sudah tidak asing lagi kalau ikan laut mengandung lemak sehat yang baik bagi kesehatan. Kandungan omega-3 dalam ikan laut seperti salmon, tuna dan mackerel bisa membantu menjaga kesehatan jantung. Tentunya pengolahan ikan laut juga perlu dipertimbangkan agar menjaga kualitas gizinya. Pengolahan dengan cara perebusan misalnya membuat sup ikan dan pengkusan misalnya menjadi pepes ikan adalah pilihan tepat dalam mengkonsumsi ikan laut.
Artikel Terkait: Pola Makan Sehat untuk Si Kecil, Cegah Stunting Sejak Dini
Kacang-Kacangan
Kacang-kacangan adalah pilihan snack sehat yang bisa kita konsumsi setiap hari. Selain mengandung lemak sehat, kacang-kacangan juga mengandung serat pangan dan antioksidan yang bermanfaat untuk mengendalikan kadar gula darah dan mencegah penyakit jantung. Beberapa jenis kacang-kacangan misalnya edamame rebus dan almond panggang bisa jadi pilihan snack sehat.
Alpukat
Alpukat adalah buah-buahan yang banyak disukai oleh orang. Selain dijadikan jus buah atau smoothie, alpukat juga kerap kali disajikan dalam menu salad. Menariknya, buah yang satu ini ternyata mengandung lemak sehat omega-3 lho!
Artikel Terkait: Bekal Buatan Ibu, Wujud Kasih Sayang dalam Penuhi Gizi Si Kecil
Chia Seeds
Chia seeds adalah biji-bijian yang mengandung omega-3. Omega-3 dalam chia seed ini bermanfaat untuk menjaga kesehatan jantung. Chia seed bisa ditambahkan dalam menu jus, smoothie maupun sarapan oatmeal kita sehari-hari agar lebih sehat.
Nah, itu dia daftar makanan yang mengandung lemak sehat untuk kesehatan tubuh kita. Dengan mengetahui sumber lemak sehat, kita nggak perlu khawatir lagi dalam menentukan makanan apa yang akan kita konsumsi.
(NTR-MEH)