Artikel & Tips 5 Alasan Mengapa Mengurangi Buang Makanan Itu Penting
5 Alasan Mengapa Mengurangi Buang Makanan Itu Penting

5 Alasan Mengapa Mengurangi Buang Makanan Itu Penting

10 Oct 2023, 22:10

Mengurangi pembuangan makanan atau food waste adalah langkah baik dalam upaya mencapai keberlanjutan dan menjaga ketersediaan pangan. Meski kebiasaan tidak menghabiskan makanan terdengar begitu sepele, tetapi ketika semua makanan-makanan sisa itu berkumpul di tempat sampah maka terjadilah akumulasi limbah makanan yang merugikan.

Lantas, ketika kita mulai perubahan baik dengan mengurangi buang makanan tentu saja secara langsung telah ikut turut serta membantu menjaga bumi ini. Tak hanya itu, ada banyak pihak dan aspek yang akan terdampak ketika kebiasaan mengurangi buang makanan rutin dijalankan, seperti 5 hal berikut:

1. Efisiensi sumber daya dan keuangan

Disadari atau tidak perilaku membuang makanan sebenarnya bentuk lain dari menghamburkan uang dan sumber daya. Uang dan sumber daya ini tidak cuma sebatas apa yang kita keluarkan untuk membeli makanan itu saja, lho. Namun, segala uang dan sumber daya yang menyertai proses produksi makanan tersebut hingga di tangan dan akhirnya secara sadar kita buang percuma. 

Singkatnya, dengan mulai menerapkan perilaku mengurangi pembuangan makanan, kita ikut serta meningkatkan efisiensi penggunaan sumber daya dan tentu saja menghemat uang.

2. Lingkungan yang baik dan lebih berkelanjutan

Food waste merupakan salah satu isu lingkungan yang mulai meresahkan. Ketika makanan yang dibuang itu membusuk di tempat pembuangan akhir, kumpulan ini akan menghasilkan gas metana yang kuat. Sementara itu kita tahu jika gas metana punya kontribusi besar terhadap pemanasan global yang akhir-akhir ini semakin terasa efeknya. Sayangnya juga, gas metana ini punya potensi lebih besar meningkatkan pemanasan jika dibandingkan dengan karbon dioksida.

Lingkungan sekitar produksi makanan juga terancam karena kebanyakan menggunakan bahan kimia seperti pestisida dan pupuk, yang akhirnya akan mencemari air tanah hingga merusak unsur hara tanah. Tentu akan sangat bijak jika masyarakat mulai mengurangi pembuangan makanan, karena dampaknya sangat besar pada lingkungan secara keseluruhan dan keberlanjutannya untuk anak cucu di masa depan.

3. Ketersediaan pangan

Salah satu alasan utama mengapa mengurangi buang makan itu penting adalah ketersediaan pangan yang semakin terbatas sekarang ini. Meskipun populasi di dunia terus berkembang, tetapi sumber daya alam yang digunakan untuk memproduksi pangan tidak meningkat secara proporsional.

Bahkan, setiap tahunnya ada jutaan ton makanan masih layak konsumsi dibuang begitu saja. Dengan mengurangi pembuangan makanan, kita dapat memaksimalkan pemanfaatan sumber daya pangan yang ada dan memastikan setiap makanan yang dihasilkan digunakan secara optimal.

4. Menghormati kerja dan tenaga yang telah digunakan

Setiap makanan yang dimakan pasti melibatkan kerja keras dan tenaga selama proses produksinya. Mulai dari para petani, pekerja pertanian, para supir barang, penjual di pasar, hingga tenaga yang telah kita keluarkan saat membelinya. Saat kita membuang begitu saja makanan ke tempat sampah, itu artinya kita tidak menghargai segala upaya yang sudah dilakukan untuk memproduksi hingga mendapatkannya di tangan.

5. Menjaga ekosistem semakin seimbang

Dampak lingkungan lain yang nyata sedang terjadi adalah rusaknya keseimbangan ekosistem. Hal ini terjadi saat konsumen berbondong-bondong menekan produsen menyediakan bahan makanan tertentu. Kondisi ini membuat produsen melakukan segala cara termasuk salah satunya deforestasi yang berakibat rusaknya tumbuhan alami hanya untuk menghasilkan bahan makanan.

Selain itu, ada juga sektor perikanan yang merusak ekosistem atau habitat alami demi menyediakan stok. Tingginya minat ikan laut juga akan menipiskan populasi ikan di lautan, seperti penurunan signifikan dari populasi ikan salmon karena tingginya minta akan menu ikan satu ini.

Artikel terkait: 3 Cara Kelola Sampah Makanan di Rumah untuk Jaga Lingkungan

Berbagai alasan penting di atas diharapkan sedikit atau banyak bisa menggerakkan hati kita untuk mulai memikirkan kembali perilaku food waste yang awalnya dianggap sepele. Yuk bareng-bareng kita jaga kelestarian bumi ini lebih lama dengan mengolah maksimal bahan makanan dan tidak membuang makanan lagi!