Selamat siang expert izin bertanya gizi untuk badan yang mudah capek ??

Menghitung Kebutuhan Gizi Keluarga
Selamat siang expert ,, izin bertanya saya ibu anak satu ,, karena kecapekan badan sering terasa letih dan lesu serta pegal - pegal apakah itu kekurangan gizi dan kandungan gizi apa yang harus di penuhi oleh tubuh saya ,, supaya tidak mudah capek trimaksih
1 Komentar
1
share Share
avatar

nutriexpert Verified Halo Ka Mei! Terima kasih telah bertanya kepada Nutri Expert Dapur Umami

Kelelahan seringkali menjadi salah satu kendala kita untuk bisa produktif melakukan aktivitas dan pekerjaan sehari-hari. Makan dengan porsi yang lebih kecil dan memilih makanan alami (minimally processed foods) dapat membantu mengurangi kelelahan. Selain itu, beberapa tips yang dapat diterapkan untuk mengurangi kelelahan antara lain:
  • Mengonsumsi buah-buahan segar dan sayuran
  • Menghindari konsumsi minuman berkafein
  • Konsumsi daging rendah lemak, ikan, dan  menghindari konsumsi daging olahan
  • Memilih mengonsumsi sumber karbohidrat seperti padi-padian dan umbi-umbian daripada gula sederhana (makanan dan minuman manis)
  • Mengonsumsi kacang-kacangan
  • Minum air putih yang cukup
  • Kebutuhan gizi sehari-hari dapat diperoleh dengan mengonsumsi makanan yang beragam. Namun, bila perlu, dapat juga mengonsumsi vitamin dan suplemen untuk membantu mengatasi kelelahan
(NIK)

2 tahun lalu Balas