Seputar Mitos

Tanya Seputar Gizi
Selamat malam NutriExpert
Saya penderita Asam urat dan reumatik
Benarkah penyebabnya karena sering mandi dimakan hari ?
Ini Mitos Atau Fakta ya dok
Mohon penjelasannya terima kasih
IG : muha_maddamiri
#SeptemberSehatDapurUmami
1 Komentar
1
share Share
avatar

nutriexpert Verified

Halo Ka Damiri! Terima kasih telah bertanya kepada Nutri Expert Dapur Umami

Sama-sama menyebabkan masalah pada sendi, asam urat dan rematik adalah dua penyakit yang berbeda. Penyakit asam urat disebabkan oleh kadar asam urat yang terlalu tinggi dalam tubuh sehingga berpotensi untuk terjadi penumpukan yang menyebabkan nyeri pada sendi. Penumpukan tersebut terjadi akibat konsumsi makanan tinggi purin secara berlebihan, seperti jeroan, otak, kacang-kacangan, emping, daun melinjo, kol, kangkung, durian, dan nanas. Oleh karena itu, makanan-makanan tersebut sebaiknya dihindari atau dibatasi konsumsinya oleh penderita asam urat.

Sementara itu, rematik adalah penyakit radang sendi yang disebabkan oleh gangguan autoimun, yaitu ketika sistem imun menyerang jaringan sehat di sekitar sendi. Walaupun belum ditemukan diet tertentu untuk menangani rematik, terdapat beberapa makanan yang dapat memicu inflamasi atau peradangan yang disarankan untuk dihindari oleh penderita rematik:

  • Makanan dengan asam lemak trans

  • Gula dan karbohidrat sederhana

  • Penyedap rasa

  • Alkohol

  • Makanan yang digoreng

Berdasarkan penjelasan tersebut, dapat diketahui bahwa rematik dan asam urat disebabkan oleh kebiasaan mandi malam adalah mitos ya Ka! Semoga menjawab!


(NIK)

2 tahun lalu Balas