Anak yang susah makan

Tanya Seputar Gizi
Halo dok, anak saya seringnya makan sama mie instan, tapi kadang moenya dicampur telur atau sayur. Apakah kebutuhna gizinya tercukupi hanya dengan menu makan seperti itu
1 Komentar
0
share Share
avatar

NutriExpert Dapur Umami Verified

Halo Kak Aih, terima kasih sudah bertanya di NutriExpert Dapur Umami!

Konsumsi mie instan memang sebaiknya dibarengi dengan tambahan lauk seperti telur dan tambahan sayur untuk menambah nilai gizinya. Meskipun demikian, konsumsi mie instan secara berlebihan atau terlalu sering tidak dianjurkan karena mie instan termasuk makanan yang mengandung tinggi natrium dan kalori yang apabila dikonsumsi berlebihan justru dapat membahayakan kesehatan. Konsumsi mie intan dengan telur dan sayur saja belum sepenuhnya memenuhi kebutuhan gizi anak, karena dalam konsumsi gizi seimbang yang dianjurkan masih perlu mengonsumsi protein nabati seperti tahu, tempe, dan kacang-kacangan serta buah-buahan. Selain itu anjuran konsumsi pangan yang beragam juga berguna untuk memenuhi kebutuhan gizi anak sehingga terlalu sering mengonsumsi mie instan menjadi tidak baik untuk dilakukan. Semoga menjawab ya Kak ^^ (MEH)

1 tahun lalu Balas