Menjaga imun tubuh pada lansia

Tanya Seputar Gizi
Hallo _Nutriexpert_ aku mau tanya dong. Aktivitas sperti apa dan makanan apa saja yang baik untuk mnjga imun tubuh pada lansia. @Bellamalinda269 #Pedulilansia
1 Komentar
5
share Share
avatar

NutriExpert Dapur Umami Verified

Hi Ka Bella! Beberapa hal yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kekebalan tubuh, antara lain: tidur yang cukup, minum cukup cairan, konsumsi pangan yang beragam dalam jumlah yang cukup dan bergizi seimbang, batasi asupan GGL (gula, garam, lemak), tidak merokok dan menghindari asap rokok, pastikan untuk mendapat asupan vitamin A, B, C, D yang cukup, konsumsi prebiotik dan pangan sumber antioksidan, hindari konsumsi pangan olahan, serta melakukan aktivitas fisik secara rutin dan dapatkan cukup sinar matahari pagi.  Aktivitas yang dapat dilakukan seperti jalan kaki, jogging, olahraga air, tennis, senam, yoga, bersepeda, atau olahraga kesukaan lainnya. Semoga menjawab! (NIK)

11 bulan lalu Balas