Aktifitas Harian yang mendukung kesehatan fisik dan mental lansia

Tanya Seputar Gizi
Dok ijin bertanya, Ibu mertua saya umur 62 tahun suka melakukan kegiatan fisik seperti berkebun dll, saking asyik beraktifitas diluar kadang lupa untuk makan menimbulkan asam lambung nya naik. Selain itu kadang setelah selesai beraktifitas mengeluh capek, pegal dll, tapi kalau dirumah saja nonton TV dll suka bosen. Sebaiknya aktifitas yang seperti apa dok yang perlu dilakukan dan yang perlu dihindari?

IG : @anis.kenzi #PeduliLansia
1 Komentar
0
share Share
avatar

NutriExpert Dapur Umami Verified

Halo Kak Anis, terima kasih sudah bertanya di NutriExpert Dapur Umami!

Aktifitas yang dianjurkan bagi lansia agar mendukung kekuatan otot dan tulannya adalah aktifitas yang ringan seperti berjalan santai, yoga, senam lansia, dan aktivitas lain seperti bersepda santai. Aktivitas berkebun juga dianjurkan namun perlu memperhatikan intensitasnya jika terlalu berat dan dikhawatirkan menyebabkan cidera sebaiknya dihindari. perlu mengontrol waktu dalam aktivitas dan makan karena lansia cenderung mengalami penurunan nafsu makan dan tidak lapar perlu bagi kita sebagai kelaurga untuk mengingatkan agar lansia tetap bisa makan secara teratur untuk menjaga kesehatannya. Semoga menjawab ya Kak ^^ (MEH)

11 bulan lalu Balas