Anemia pada anak

Tanya Seputar Gizi
Hai nutriexpert

Saya sering mendengar bahwa anak anak di Indonesia banyak yang mengalami anemia, ini disebabkan oleh Apa?
Apa tanda2 anak mengalami anemia? Bagaimana cara mengatasinya? Apa dampak yang terjadi jika anemia tidak diketahui yang otomatis belum diobati?

Ig : bunda.azim #BebasAnemia
1 Komentar
3
share Share
avatar

NutriExpert Dapur Umami Verified

Halo Kak Aris, terima kasih sudah bertanya di NutriExpert Dapur Umami!

Anemia yang terjadi pada bayi umumnya disebabkan oleh kurangnya cadangan zat besi dari tubuh anak yang berasal dari Ibu, sementara pada anak anemia defisiensi besi umumnya terjadi karena kurangnya asupan makanan sumber zat besi yang berasal dari makanan sumber protein seperti daging merah, hati ayam dan sapi, serta telur dan ikan. Tanda-tanda umum anemia adalah lelah, lesu, lemas, pucat, sulit berkonsentrasi. Cara mengatasinya adalah dengan konsumsi makanan sumber zat besi. Anak yang mengalami anemia akan mengalami hambatan pertumbuhan, perkembangan, fungsi kognitif, serta gangguan fungsi tubuh. Semoga menjawab ya Kak ^^ (MEH)

12 bulan lalu Balas