Pencegahan dan Penanganan Stunting

Tanya Seputar Gizi
Hallo NutriExpert,
Antusias sekali membahas stunting, dimana itu penting untuk generasi penerus bangsa.
Yang ingin saya tanyakan, bagaimana langkah² mencegah stunting pada anak? Jika ternyata sudah terdampak stunting, bagaimana cara penanganan yang optimal?
Satu lagi, apakah gizi buruk bisa di golongkan ke arah stunting nantinya?
Ditunggu penjelasannya kak NutriExpert. Terimakasih

Ig: la_rhena7
#PentingCegahStunting
1 Komentar
1
share Share
avatar

NutriExpert Dapur Umami Verified

Hi Ka Tan! Upaya pencegahan stunting yang dapat dilakukan adalah dengan menerapkan pola hidup bersih dan sehat, melengkapi imunisasi bayi, melakukan ASI eksklusif untuk bayi 0-6 bulan, dan mulai memberi MPASI sejak usia bayi 6 bulan. Pemberian makanan ini dilakukan dengan 4 prinsip: tepat waktu, adekuat, aman dan higienis, dan diberikan secara responsif (menurt sinyal lapar dan kenyang anak). Penerapan diet tinggi protein serta suplementasi vitamin A dengan tambahan seng dan beberapa mineral lain dapat dilakukan untuk mencegah gangguan pertumbuhan, perkembangan, dan kesehatan akibat stunting. Pemberian edukasi gizi dan kesehatan bagi ibu juga diperlukan sebagai upaya peningkatkan status gizi dan kognitif anak. Semoga menjawab! (NIK) 

10 bulan lalu Balas