Roti Maryam Daging Mayo ala Mayumi®
Kalori
313.5 Kkal
Protein
9.3 gram
Karbo
41.3 gram
Lemak
12.8 gram
Serat
1.8 gram
Kandungan tiap satu porsi
Tentang Masakan
Mau bikin roti khas aceh yang beda dari biasanya? Yuk kreasikan roti Maryam, daging cincang, dan Mayumi® Pedas di rumah! Daging sapi mengandung omega 3 baik yang untuk membantu fungsi jantung dan hati lho, Ma! Praktis dan pas untuk disantap di rumah!
Menu daging kreatif lainnya dapat Mama dapatkan di Serba-serbi Resep Daging Kreatif. Cara memasaknya praktis dan pasti disukai si Kecil. Yuk intip!
Bahan-Bahan
2 bh Roti Maryam |
1 bks Mayumi® Pedas 100gr |
100 gr Daging Cincang |
100 gr Jagung Manis Pipil |
50 gr Paprika Merah |
¼ bh Bawang Bombay |
½ sdt Bubuk Kari |
2 sdm Minyak Goreng |
Cara Membuat
Potong paprika ukuran dadu, cincang bawang bombay, sisihkan
Panaskan minyak goreng, masukkan daging cincang, paprika, bawang bombay, jagung dan bubuk kari, tumis hingga matang, angkat dan sisihkan.
Siapkan wadah, masukkan tumisan daging dan 1 bks Mayumi® Pedas 100 gr, aduk rata.
Ambil roti maryam yang sudah di panggang, isi dengan adonan Mayumi® Pedas, gulung dan sajikan.
Sudah Mencoba
Bagikan pengalaman saat kamu membuat dan menyantap resep ini, dan dapatkan Umami coins!
Tulis Jurnal UmamiTantang resep ini
Ajak teman untuk memasak resep ini dengan versi dan keunikannya sendiri.
Challenge Recook