Ikan Bandeng Goreng Cabai Hijau ala Sajiku®
Kalori
400.5 Kkal
Protein
50.8 gram
Karbo
4.3 gram
Lemak
21.0 gram
Serat
0.0 gram
Kandungan tiap satu porsi
Tentang Masakan
Tak hanya dipresto, bandeng juga bisa Mama kreasikan dengan rasa pedas yang menggugah selera! Bandeng digoreng garing yang dibumbui oleh Sajiku® lalu ditambah pedas gurihnya sambil hijau tentunya membuat lidah bergoyang. Selain itu, daging bandeng juga protein tinggi yang dapat membantu pembentukan otot.
Mama mau Ide Masak Ikan Bumbu Pedas Simpel Buat Makan Siang lainnya? Silakan diklik ya Ma, dan temukan inspirasi menu masakan yang tak kalah membuat lidah Mama dan keluarga bergoyang.
Bahan-Bahan
Bahan-bahan: |
1 kg Ikan Bandeng |
1 bks Sajiku® Bumbu Ikan Goreng |
1 ltr Minyak Goreng |
Bahan cabai hijau: |
4 siung Bawang Putih |
6 siung Bawang Merah |
10 bh Cabai Hijau |
2 bh Tomat Hijau |
2 lbr Daun Salam |
1 btg Sereh |
½ sdt AJI-NO-MOTO® |
¼ sdt Garam |
6 sdm Minyak Goreng |
Cara Membuat
Balur 1 kg ikan bandeng dengan 1 bks Sajiku® Bumbu Ikan Goreng, diamkan selama 15 menit.
Panaskan 1 ltr minyak goreng, goreng ikan bandeng hingga matang dan berwarna kecoklatan kemudian tiriskan.
Ulek kasar bawang putih, bawang merah, cabai hijau, dan tomat hijau.
Panaskan 6 sdm minyak goreng, masukkan bumbu ulek, daun salam, sereh, AJI-NO-MOTO®, dan garam, tumis hingga matang.
Tuang sambal hijau di atas ikan goreng, siap dihidangkan.
Sudah Mencoba
Bagikan pengalaman saat kamu membuat dan menyantap resep ini, dan dapatkan Umami coins!
Tulis Jurnal UmamiTantang resep ini
Ajak teman untuk memasak resep ini dengan versi dan keunikannya sendiri.
Challenge Recook