test
Bolu Kukus Ayam Masako®
Kalori
177.2 Kkal
Protein
5.6 gram
Karbo
21.6 gram
Lemak
7.7 gram
Serat
0.1 gram
Kandungan tiap satu porsi
Tentang Masakan
Resep Bolu Kukus Ayam Masako® Dapur Umami
Bahan-Bahan
- 100 gr Ayam Cincang |
- 125 gr Tepung Terigu |
- 3 btr Telur |
- 50 gr Wortel |
- 4 siung Bawang Merah |
- 1 siung Bawang Putih |
- 3 sdm Susu Kental Manis |
- ¼ sdt Vanili |
- 1 sdt Pelembut Kue |
- 90 gr Gula Pasir |
- 2 sdm Kecap Manis |
- ½ sdt Merica |
- ½ bks Masako® Rasa Ayam 11 gr |
- 2 sdm Santan Kental |
- 2 sdm Minyak Goreng |
Cara Membuat
Buat bumbu halus: masukkan bawang merah, bawang putih dan merica, haluskan, sisihkan.
Buat bahan isian: Potong wortel bentuk dadu, sisihkan. Panaskan 1 sdm minyak goreng, masukkan bumbu halus, daging ayam cincang dan wortel, aduk hingga berubah warna, masukkan Masako® Rasa Ayam dan kecap manis, aduk rata, angkat, sisihkan.
Buat adonan: Kocok telur, gula, pelembut kue dan vanili hingga mengembang, masukkan santan, terigu dan susu kental manis, aduk rata, bagi menjadi 3 adonan.
Siapkan loyang, olesi dengan minyak goreng. Tuang adonan pertama, kukus hingga matang.
Ambil adonan kedua, campur dengan bahan isian, aduk rata, tuang di atas adonan yang telah dikukus, kukus lagi selama 5 menit, angkat.
Tuang adonan ketiga di atas bolu kukus, ratakan, kukus kembali hingga matang, angkat, potong dan sajikan.
Sudah Mencoba
Bagikan pengalaman saat kamu membuat dan menyantap resep ini, dan dapatkan Umami coins!
Tulis Jurnal UmamiTantang resep ini
Ajak teman untuk memasak resep ini dengan versi dan keunikannya sendiri.
Challenge Recook