Steak Tempe Saus Barbeque
Dear @dapurumami.id
Kalo biasanya steak dari daging sapi atau ayam, kali ini aku bikin versi vegannya yaitu steak tempe. Berhubung harga ayam tinggi banget juga sih 😌
Steak tempe ini juga bisa buat stok buka/sahur dilain waktu ya moms, bisa dibuat frozennya. Oh iya, aku bikin steak dan saus barbeque nya pakai produk baru Masako Kaldu Rasa Jamur. Rasa gurihnya pas banget. Ayo dicobain 🥰
-- Steak Tempe Saus Barbeque --
Bahan Steak Tempe:
1 papan tempe
1 buah kentang
1 siung bawang putih
secukupnya Masako Kaldu Rasa Jamur
secukupnya gula pasir
secukupnya garam
Bahan Pelapis:
Tepung kering (5 sdm terigu)
Tepung basah (4 sdm terigu + air)
Tepung Panir
Bahan Saus Barbeque:
1/2 buah bawang bombay, cincang halus
3 siung bawang putih, cincang halus
8 sdm saus tomat
60 gr gula palem
6 sdm kecap inggris
1 sdt lada hitam bubuk
1 sdt garam
1/2 sdt Masako Kaldu Rasa Jamur
Pelengkap:
Wortel, buncis dan brokoli rebus
Kentang goreng
Selada
Cara Membuat:
1. Potong tempe dan kentang, kemudian kukus sampai empuk.
2. Masukkan tempe, kentang, bawang putih, garam, gula pasir dan Masako Kaldu Rasa Jamur ke dalam chopper. Haluskan sampai tekstur nya agak sedikit kasar.
3. Ambil 1 sdm adonan, bulat dan pipihkan. Balurkan kedalam tepung kering> tepung basah> tepung panir.
4. Goreng dalam minyak panas, sampai golden brown. Angkat dan tiriskan.
5. Untuk membuat saus: Tumis bawang putih dan bawang bombay. Kemudian masukkan saus tomat, kecap inggris, gula palem, garam, lada hitam dan Masako Kaldu Rasa Jamur. Masak sampai matang. Kemudian dinginkan, dan blender.
6. Penyajian: Tata steak tempe dengan wortel rebus, buncis rebus, brokoli rebus, kentang goreng dan selada. Tuang saus barbeque diatas steak. Sajikan 🥰
#MasakRamadanMasako
#MasakoKalduJamur
#Resepdapurumami
IG: nurmaretha