Macam-macam Warna Pisang yang Menunjukkan Tingkat Kematangan dan Manfaat Berbeda
Pisang hijau matang kaya akan kandungan pati resisten, yakni jenis pati yang sulit dicerna oleh tubuh. Pisang ini bisa jadi pilihan diet yang baik untuk menurunkan berat badan atau bagi penderita diabetes.
2. Pisang berwarna kuning
Warna pisang yang berubah menjadi kuning lebih kaya akan antioksidan jika dibandingkan dengan pisang hijau. Akan tetapi, pisang ini memiliki indeks glikemik yang lebih tinggi dibanding yang berwarna hijau sehingga konsumsinya perlu dibatasi pada penderita diabetes tipe 2.
3. Pisang berwarna kuning dengan bintik cokelat
anyaknya bintik cokelat yang ada di kulit pisang juga menunjukkan kandungan antioksidan yang semakin tinggi. Pisang matang berwarna kuning dan berbintik cokelat dianggap memiliki potensi untuk membantu melindungi tubuh dari penyakit kanker.
4. Pisang berwarna cokelat
Pisang yang berwarna kecoklatan ini menunjukkan kandungan antioksidan yang paling tinggi. Pada tingkat kematangan ini, semua pati pada pisang telah menjadi gula. Oleh karena itu, jenis pisang ini harus dihindari oleh penderita diabetes karena kandungan gulanya yang tinggi.