Asparagus

Berbagai Manfaat Asparagus
Beragam nutrisi yang terkandung di dalam asparagus membuat sayuran ini memiliki berbagai manfaat yang baik bagi kesehatan tubuh. Berikut ini adalah beberapa manfaat asparagus yang bisa Anda peroleh:

1. Mencegah penyakit kronis
Asparagus mengandung antioksidan, seperti vitamin C, flavonoid, dan polifenol, yang baik untuk melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan akibat paparan radikal bebas.

Paparan radikal bebas yang berkepanjangan dapat memicu kerusakan sel tubuh dan meningkatkan risiko terkena penyakit kronis, seperti diabetes dan penyakit ginjal.

2. Melancarkan saluran cerna
Asparagus memiliki kandungan serat yang cukup tinggi dan dikenal bermanfaat untuk melancarkan saluran cerna. Oleh karena itu, dengan rutin mengonsumsi makanan berserat, seperti asparagus, dapat mempermudah Anda untuk buang air besar dan terhindar dari risiko terkena sembelit.

3. Menjaga kesehatan janin
Asparagus juga mengandung nutrisi yang penting bagi kesehatan ibu hamil dan janin, seperti folat. Nutirisi ini dibutuhkan pada tahap awal kehamilan agar janin bisa tumbuh dan berkembang dengan sehat. Ibu hamil yang mengonsumsi cukup folat dapat melindungi janinnya dari risiko cacat tabung saraf, seperti spina bifida.

4. Mencegah pertumbuhan sel kanker
Kandungan glutathione dalam asparagus baik untuk mencegah pertumbuhan sel kanker dan mengeluarkan zat beracun dari dalam tubuh. Meski begitu, manfaat asparagus ini masih perlu diteliti lebih lanjut.

Agar terhindar dari penyakit kanker, Anda tetap disarankan untuk menjalani pola hidup sehat dan rutin memeriksakan kesehatan ke dokter.

4. Menjaga tekanan darah tetap stabil
Asparagus mengandung asam amino asparagin yang berperan sebagai diuretik alami. Zat ini dapat merangsang tubuh untuk menghilangkan kelebihan garam, air, dan zat beracun melalui urine. Berkurangnya kadar garam dalam tubuh, dapat menjaga tekanan darah tetap stabil.

4
share Share